Rabu, 05 Juni 2013

Resep Membuat Kue Keju Kering Cheese Cookies Renyah

Resep Membuat Kue Keju Kering Cheese Cookies Renyah
Kue Kering Keju

Resep Membuat Kue Keju Kering Cheese Cookies Renyah - Kue kering keju atau cheese cookies ini bisa diberi nama lain menjadi resep bola-bola keju. Kue kering rasa keju yang bertabur keju ini sangat gurih dan renyah. Resep Membuat Kue Keju Kering Cheese Cookies Renyah ini cocok sekali dibuat untuk menambah kue lebaran kita nanti.  Selain rasanya yang enak, bahan dan cara membuatnya pun mudah dan simpel. Jadi bikin kue itu gak perlu repot kan. Resep kue kering keju ini juga lezat dinikmati sambil minum kopi atau teh. Jadi resep kue kering keju ini adalah resep favorit keluarga, dan nama aslinya sebenarnya agak susah sih yaitu kue kaasbolletjes, makanya lebih gampang disebut kue keju saja. Tapi, lain kali mau coba bikin resep kue coklat keju ah, siapa tau jadi suka.
Resep Membuat Kue Keju Kering Cheese Cookies
Bahan Kue Kering Keju :
300 gram tepung terigu, ayak
150 gram mentega
1 sdt garam
60 gram keju yang sudah diparut
1 kuning telur untuk olesan kue
Cara Membuat kue kering keju :
1. Campur tepung terigu, mentega, garam, Aduk hingga rata.
2. Masukkan keju parut kurang lebih 50 gram. Aduk rata. Sisakan 10 gram keju untuk taburan.
3. Siapkan loyang yang sudah dioles margarin, Bentuk adonan menjadi bulat-bulat, atau bentuk menurut selera, letakkan di atas loyang.
4. Olesi atau pulas dengan kuning telur. Lalu beri taburan keju di atasnya.
5. Panggang kue dalam oven sampai matang renyah dan berwarna kuning keemasan. Angkat, dinginkan.
6. Simpan dalam stoples yang bertutup rapat.
Mudah sekali kan membuat resep kue keju ini alias cheese cookies keju, atau bola-bola keju aka kue kaasbolletjes. Apapun nama yang kalian mudah ingat dan gunakan, yang penting kue kering ini rasanya renyah, gurih, enak, dan lezat, selain itu juga bergizi tinggi karena banyak mengandung keju di dalamnya. Kue kering yang unik bukan. Coba juga ya resep kue yang lainnya. Resep cara membuat kue putri salju keju renyah mudah, dan juga resep membuat kue kastangel keju spesial enak empuk renyah khusus lebaran.
tetap di tempat online ku.
 
Referensi : http://www.tempatonlineku.com/2012/08/resep-membuat-kue-keju-kering-cheese.html?m=1

0 komentar:

Posting Komentar

Welcome to my blog.. "Dedew"
Blog ini berisi tentang tugas-tugas kuliah dan karya-karya saya..
Semoga bermanfaat : )
Copyright © dewiariantiuin.blogspot.com